KUA Bone Ikut Mensukseskan Program Penanaman Satu Juta Pohon Matoa

KUA Bone Ikut Mensukseskan Program Penanaman Satu Juta Pohon Matoa Dalam rangka tindak lanjut dari Kementrian Agama RI serta memperingati hari bumi sedunia yang diperingati setiap tanggal 22 maret. Foto : Kua Kecamatan Bone

BLOGNATEYA.COM | Bone Bolango -Dalam rangka memperingati Hari Bumi Sedunia, Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Bone, Kabupaten Bone Bolango, Provinsi Gorontalo, melaksanakan program penanaman satu juta pohon Matoa. Program ini dipimpin langsung oleh Kepala KUA, Ahmad Uno,S.Ag,M.H, bersama stafnya pada hari Senin (21/04/2025).

Saat di temui oleh awak media, Ahmad mengungkapkan bahwa program ini merupakan tindak lanjut dari Kementerian Agama RI. "Ada 5 titik yang menjadi lokasi penanaman pohon Matoa," ujarnya.

Kepala KUA Bone bersama pemerintah kecamatan dan desa serta staf dan beberpa mahasiswa saat membuka program penanamam satu juta pohon Matoa. Foto : KUA Kecamatan Bone

Program ini bertujuan untuk menjaga kelestarian lingkungan dan meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya lingkungan yang sehat. Ahmad berharap program ini dapat bermanfaat bagi masyarakat dan lingkungan. "Dengan pohon yang rindang, polusi udara dapat berkurang dan oksigen bersih dapat dinikmati oleh masyarakat, sehingga dapat menunjang kesehatan dalam menjalankan ibadah," tambahnya.

Dengan penanaman satu juta pohon Matoa, diharapkan lingkungan di Kecamatan Bone dapat menjadi lebih hijau dan lestari. Program ini sejalan dengan tema Hari Bumi Sedunia, yaitu menjaga kelestarian bumi dan meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya lingkungan yang sehat. (Redaksi/RG)

Posting Komentar untuk "KUA Bone Ikut Mensukseskan Program Penanaman Satu Juta Pohon Matoa"