Ramadhan Moment Bangkitkan UMKM di Wilayah Bone Pesisir Kabupaten Bone Bolango

Geliat pelaku usaha saat bulan ramadhan. Desain By blognateya

BLOGNATEYA.COM - Bulan Ramadhan selalu menjadi waktu yang dinantikan oleh banyak orang, terutama para pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM). Di wilayah Bone Pesisir Kabupaten Bone Bolango, Gorontalo, moment ini menjadi saat yang sangat berarti bagi mereka. Omzet penjualan meningkat secara drastis dibandingkan dengan bulan-bulan lainnya. Fenomena ini terutama terlihat pada para pelaku usaha kuliner.

Sepanjang jalan Trans Sulawesi Bone Pesisir, lapak-lapak UMKM berjejer dengan beragam kue dan minuman untuk berbuka puasa. Senyum sumringah menghiasi wajah para pelaku usaha karena dagangan mereka diserbu oleh masyarakat yang ingin membeli takjil untuk berbuka puasa. Salah satu pelaku usaha, yang tidak ingin disebutkan namanya, mengungkapkan kegembiraannya melihat peningkatan jumlah pembeli. "Alhamdulillah, setiap hari jualan saya laris manis, mulai dari kue, es buah, hingga minuman dingin," ujarnya.

Moment ini tidak hanya membawa kebahagiaan bagi para pelaku UMKM, tetapi juga memperlihatkan bagaimana Ramadhan menjadi waktu yang berharga dalam mencari rezeki. Suasana ini memberikan semangat baru bagi mereka untuk terus berusaha dan mengembangkan usaha mereka. Dengan adanya dukungan dari masyarakat yang turut membeli produk lokal, diharapkan UMKM di wilayah ini dapat terus berkembang dan memberikan dampak positif bagi perekonomian lokal.

Posting Komentar untuk "Ramadhan Moment Bangkitkan UMKM di Wilayah Bone Pesisir Kabupaten Bone Bolango"